SMAMDA.SCH.ID – Progres pembangunan Smamda Dormitory kini telah mencapai 66,61% berdasarkan laporan pekan ke-37 yang dirilis pada Rabu (13/11/2024). Angka ini menjadi tanda positif bahwa pembangunan fasilitas unggulan SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo (SMAMDA) berada di jalur yang tepat menuju penyelesaian.
Kepala SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Sidoarjo, M. Zainul Arifin, menyampaikan rasa optimisnya dalam sebuah wawancara pada Jumat (15/11/2024). “Kami sangat mengapresiasi dedikasi seluruh tim yang terlibat. Progres ini menjadi bukti kerja keras dan komitmen bersama. Kami yakin Smamda Dormitory akan selesai tepat waktu, sesuai target yang telah direncanakan,” ungkapnya.
Smamda Dormitory dirancang untuk menjadi fasilitas unggulan yang tidak hanya menyediakan tempat tinggal nyaman bagi siswa, tetapi juga mendukung pengembangan karakter dan pembelajaran mereka. Penyelesaian yang hampir mencapai 70%, pembangunan ini menjadi harapan besar bagi kemajuan pendidikan Muhammadiyah di Sidoarjo.
“Dormitory ini nantinya diharapkan dapat menjadi tempat terbaik bagi siswa untuk belajar, beristirahat, dan mengembangkan diri, sejalan dengan visi kami sebagai sekolah unggul,” tambah Zainul Arifin.
Pengawas Pembangunan, Mochammad Syafi Uddin, memaparkan bahwa proyek ini direncanakan selesai dalam waktu 360 hari, dengan 258 hari telah terlewati. "Kami memiliki waktu 102 hari lagi untuk menyelesaikan pembangunan. Sejauh ini, kondisi cuaca yang cerah sangat membantu kelancaran konstruksi,” jelasnya.
Sebanyak 43 tenaga kerja, yang terdiri dari 36 tenaga sipil dan 8 tenaga Mechanical, Electrical, and Plumbing (MEP), dikerahkan untuk memastikan pembangunan berjalan lancar. Proses konstruksi terus dilakukan secara terencana dan terstruktur di bawah koordinasi site manager.
Adapun kegiatan pembangunan yang sedang berlangsung meliputi pekerjaan plamir dinding, pemasangan keramik kamar mandi, dan plafon lobi di lantai dua. Di lantai tiga, fokus pekerjaan ada pada penyelesaian kusen tampak depan. Sementara itu, lantai empat tengah dilakukan pemasangan plafon koridor dan instalasi pipa hydrant di area lobi lift. Di area luar, plester dinding sisi kanan dan belakang juga hampir rampung.
Komitmen Penyelesaian Tepat Waktu
Mochammad Syafi Uddin menegaskan komitmen pihak sekolah dan pelaksana pembangunan untuk menyelesaikan Smamda Dormitory tepat waktu. “Kami rutin melakukan evaluasi untuk memastikan tidak ada hambatan besar di sisa waktu pengerjaan. Semua aktivitas kami laksanakan dengan efisien dan terukur untuk mengejar target,” ujarnya.
Melalui koordinasi yang baik antara pihak sekolah, tim pelaksana, dan tenaga kerja, pembangunan Smamda Dormitory diharapkan menjadi tonggak baru yang memperkuat peran Smamda dalam mencetak generasi unggul. “Kami berusaha sekuat tenaga menyelesaikan bangunan ini tepat waktu,” tutup Syafi Uddin dengan penuh harap.